Wakili Cagub RMD, Ketum Bela Budaya Hadiri Pembukaan Wisata Embung Soponyono Lamteng

IMG_20240922_135111
Banner-Panjang

Lampung Tengah (LM) : Ketua Umum Paguyuban Bela Budaya Mulyono bersama jajarannya, menghadiri pembukaan tempat wisata Embung Soponyono di Kampung Srimulyo, Kecamatan Kalirejo, Lampung Tengah, pada Minggu (22/9/2024) Siang.

Pembukaan Wisata Embung Soponyono ini juga dimeriahkan dengan Festival Budaya dan Lomba Mancing Mania yang diikuti oleh 1000 lebih peserta.

Dalam sambutannya, Mulyono Pangeran Bela Budaya menyampaikan salam dari Calon Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal (RMD) dan Calon Wakil Gubernur Jihan Nurlela untuk masyarakat yang hadir pada acara tersebut.

Mulyono juga mengapresiasi keberhasilan Pemerintah Kampung Srimulyo yang telah membangun Embung Soponyono.

Menurutnya, Keberadaan Wisata embung Soponyono akan mampu memberikan nilai positif bagi pembangunan ekonomi masyarakat sekitar.

“Apresiasi setinggi – tinggi nya kepada kepala Kampung Srimulyo yaitu Bapak Yayok beserta jajarannya yang telah begitu luar biasa membangun tempat Wisata Embung Soponyono semoga menjadi Destinasi wisata favorit bagi masyarakat yang tentunya akan memberikan nilai manfaat bagi masyarakat “Ucapnya.

” Kepada para peserta Mancing mania saya ucapkan selamat bertanding semoga kegiatan ini bisa menjadi sarana kita untuk memelihara silaturahmi dan persaudaraan “Sambungnya.

Mulyono juga mengajak masyarakat untuk menjaga kondusifitas jelang masa kampanye pilkada yang akan dimulai beberapa hari lagi.

” Memasuki masa Kampanye saya mengajak seluruh masyarakat Kampung Srimulyo dan pada umumnya masyarakat di provinsi Lampung untuk jaga persaudaraan, jaga persatuan, jangan ada permusuhan meski beda pilihan, karena sejatinya pesta Demokrasi adalah hajat rakyat yang harus berjalan Damai penuh kesejukan “Ujarnya.

Pada kesempatan itu, Mulyono juga meminta doa dan Dukungan masyarakat untuk memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela.

” Dua sosok muda yang Insya Allah mampu membawa Provinsi Lampung semakin maju dalam berbagai bidang, baik kesehatan, pendidikan, pertanian, pariwisata, ekonomi dan pembangunan infrastruktur sesuai dengan program presiden terpilih Prabowo Subianto oleh karena itu sekali lagi saya mohon doa dan dukungannya kepada masyarakat semua untuk bersama memenangkan Cagub Cawagub Rahmat Mirzani Djausal dan dr Jihan Nurlela “Tegasnya.

 

TAG :

REKOMENDASI UNTUK ANDA

TERKINI LAINNYA