Mulyono : Kuda Lumping Adalah Warisan Asli Nusantara Simbol Kearifan Lokal

IMG_20241015_071356
Banner-Panjang

Lampung Timur (LM) : Seni Kuda Lumping Adalah warisan leluhur Bangsa Indonesia yang harus dijaga dan dilestarikan, menumbuhkan kecintaan terhadap seni kuda Lumping adalah tanggungjawab seluruh masyarakat, agar kelak dimasa yang akan datang Kuda Lumping akan tetap ada dan menjadi salah satu dari ciri khas Seni asli Nusantara.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Paguyuban Bela Budaya Nusantara Mulyono saat bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Sindang Anom Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur, Senin (14/10/2024).

Mulyono mengatakan, Bangsa Indonesia memiliki banyak sekali kesenian yang hingga hari ini masih terpelihara dengan sangat baik, namun menurut nya, kemajuan zaman yang saat ini tidak bisa dihindari, perlahan namun pasti mulai menggeser ketertarikan masyarakat terhadap seni Budaya.

“Anak-anak kita harus kita kenalkan apa saja seni asli Nusantara, apa itu budaya apa itu tradisi, supaya nanti saat kita sudah tiada mereka generasi yang akan datang masih tetap mencintai apa yang kita miliki hari ini, seni Kuda Lumping adalah salah satu dari warisan leluhur kita yang hari ini masih terus kita hidupkan dan tetap menjadi Hiburan rakyat yang dicintai semua kelompok masyarakat “Ucapnya.

Sebagai pemerhati Budaya Nusantara Mulyono mengapresiasi kepedulian dan kecintaan masyarakat Provinsi Lampung yang masih melestarikan seni Budaya.

” Provinsi Lampung terdiri dari banyak sekali kelompok masyarakat, disini bebagai kebudayaan ada, karena lampung dihuni oleh masyarakat Multi etnis beragam suku dan Agama berkumpul menjadi satu penuh persaudaraan dan saling toleransi, hari ini kita masih bisa melihat hiburan seni Kuda Lumping masih rame ditonton dan yang nonton bukan cuma suku Jawa saja tapi juga semua, baik Lampung, Sunda, Padang,Batak Palembang dan banyak lagi, ini menunjukkan betapa Provinsi Lampung salah satu daerah yang masyarakatnya masih mencintai seni budaya Nusantara ini tentunya merupakan satu kebanggaan bagi kita semua “Tutupnya.

TAG :

REKOMENDASI UNTUK ANDA

TERKINI LAINNYA