Belanja Koran Rp 2,7 Miliar Pada Sekretariat DPRD dan Diskominfo Metro Jadi Temuan BPK

perbedaan-koran-majalah-tabloid-763989
Banner-Panjang

Bandar Lampung (LM) : Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Lampung mengungkap adanya belanja langganan koran atau majalah pada Dinas Kominfo dan Sekretariat DPRD Kota metro yang tidak seusai ketentuan.

Dalam laporannya BPK menyebutkan, realisasi pembayaran belanja langganan surat kabar atau majalah tahun 2023 pada Dinas kominfo dan Sekretariat DPRD Kota metro tidak sesuai kondisi senyatanya sebesar Rp 2.787.113.173,00.

“Pengendalian atas penatausahaan dan pencatatan surat kabar yang diterima tidak dilakukan dengan optimal oleh petugas pencatat, PPTK, maupun bendahara umum ” Tulis BPK.

BPK menemukan, realisasi pembayaran belanja langganan koran atau majalah tidak berdasarkan jumlah koran yang diterima.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan fisik tanggal 7 Februari 2024 diketahui bahwa jumlah surat kabar atau majalah yang seharusnya diterima tahun 2023 tidak sesuai dengan fisik yang diterima pada Diskominfo dan Sekretariat DPRD ” Tulis BPK.

Atas temuan tersebut, BPK merekomendasikan agar Dinas komunikasi dan Informatika kota Metro mengembalikan Rp 1.233.458.022,47 dan Sekretariat DPRD Rp 1.533.655.150,83 ke kas Daerah.

TAG :

REKOMENDASI UNTUK ANDA

TERKINI LAINNYA