Lampung Tengah (LM) : Dua pria mendatangi showroom penjualan motor di Kalirejo Lampung Tengah pada hari Sabtu (16/9/2023),kemudian salah satu dari pria tersebut mengatakan kepada pemilik showroom akan mengetes motor jenis Honda CB R tersebut.
Pemilik showroom bernama Jarkasih (32) kemudian mengizinkan salah satu pria membawa motor jualan tersebut ke jalan raya, sementara rekan pria tersebut masih mengobrol dengan Jarkasih membahas soal harga dari motor yang sedang di test
Setelah beberapa lama motor tak kunjung datang Jarkasih mulai curiga dan ditambah lagi pria yang masih berada di showroom mengatakan akan menyusul rekannya karena motor mengalami kendala
Menyadari dirinya sedang ditipu oleh dua pria yang sebenarnya adalah penipu ini Jarkasih lalu tidak mengizinkan pria itu pergi dan memanggil beberapa warga kemudian pria itu dibawa ke kantor Polisi.
Polisi menjelaskan, para pelaku memilih motor Honda CB150R, warna putih biru dengan no pol. BG 4072 AAU.
“Showroom korban berada di Dusun IV, Kampung Kalirejo, Kecamatan Kalirejo, Lampung tengah,” kata kapolsek Kalirejo Iptu Junaidi, Minggu (17/9/2023).
Pelaku sempat diamankan oleh masa di Dusun IV Kampung Kalirejo, lalu korban menelpon polisi.
Polisi akhirnya mengamankan pelaku berikut 1 unit sepeda motor Honda beat warna biru dengan no plat 5453 QE, berikut bpkb dan stnk milik pelaku sebagai barang bukti, sementara pelaku yang membawa kabur motor milik Jarkasih masih dalam pengejaran polisi.