Melalui Pers Peduli, Ormas GBC Metro Serahkan Pakaian Layak Untuk Korban Gempa Cianjur

IMG-20221130-WA0059
Banner-Panjang

Metro (LM) : Ormas Gerakan Bakti Cendana ( GBC ) Kota Metro menyerahkan bantuan Pakaian Layak Pakai Ke Posko Organisasi Pers peduli Cianjur Yang Berada di Halaman Masjid Taq’wa Kota Metro.Rabu (30/11/2022).

Penyerahan Tersebut Langsung di berikan oleh Ketua Ormas GBC Kota Metro Antoni beserta Sekertaris dan diterima langsung Oleh Ketua Penyelenggara Zuli Ardiansyah.

Zuli Ardiansyah Mengucapkan Terimakasih atas Kepedulian Ormas GBC yang ikut berpartisipasi dalam penggalangan Bantuan peduli Cianjur di Posko ini.

“Kami juga menerima dalam bentuk sembako,dana tunai yang akan kami distribusikan langsung ke Cianjur. Dan kami menghimbau kepada pihak manapun bilamana ada yg ingin mendonasikan sebahagian Rezekinya kami terima Sampai hari Jum’at mendatang.” Ujarnya.

Ketua Ormas GBC Kota Metro Mengatakan bantuan pakaiannya layak ini merupakan wujud kepedulian Ormas GBC Metro kepada korban gempa Cianjur

” Hanya ini yg bisa kami Antarkan, dan kami beritahukan kepada siapapun yang ingin mendonasikan sebahagian hartanya untuk membantu saudara kita di Cianjur bisa langsung ke Posko ini.”Katanya.

“Sudah kita ketahui semua, bahwa beberapa hari yang lalu gempa berkekuatan 5,6 magnitudo (M) di Cianjur Jawa Barat terjadi sangat mengerikan.” Sambungnya.

Dilansir dari BPBD Cianjur Jawa Barat, Jumlah korban jiwa akibat gempa yang mengguncang wilayah Cianjur Jawa Barat 327 orang meninggal dan 13 orang Hilang, update 29 November 2022 pukul 18.39 wib. (Septa)

TAG :

REKOMENDASI UNTUK ANDA

TERKINI LAINNYA